Custom Search

Gaston Castano Kepincut PSMS

MYCULTURED

Gaston Castano pemain asal Argentina yang kian tenar di luar lapangan hijau karena memadu kasih dengan aktris seksi Julia Perez, turut seleksi dengan PSMS. Gaston datang Senin (20/9) sore.

Meski sudah langsung bergabung dengan tim, Gaston belum ikut latihan karena keletihan. “Begitu tiba di Medan, Pak Idris langsung bawa Gaston ke Stadion Teladan. Tapi tidak langsung latihan pastinya,” tutur Fityan Hamdy Sekretaris tim via seluler Senin malam.

Biasanya, pemain yang puas merumput di sejumlah klub tanah air itu selalu ditemani oleh kekasihnya Julia Peres. Namun kali ini, Juve-sapaan akrab aktris tersebut tak tampak di Stadion Teladan. “Karena masih seleksi, Juve tidak ikut. Kalau bagus dan dikontrak, mungkin Juve baru muncul jadi penggemar baru PSMS,” sambung Fityan.

Melihat Gaston ikut seleksi di PSMS, sejumlah fans PSMS langsung menyambut baik. Di akun Facebook sejumlah anggota SMeCK Hooligan, banyak status tentang kehadiran Gaston. Tentunya karena citra Gaston yang lengket dengan Juve.

Dengan demikian, PSMS sudah menyeleksi 25 pemain asing. 17 di antaranya dipulangkan karena tak sesuai dengan kebesaran PSMS. Termasuk satu pemain kelahiran Guinea Kande Lansana. Pemain kelahiran 25 Januari 1985 itu datang sekitar pukul 08.00 WIB Senin (20/9). Setelah beristirahat di mess, Kande pun langsung bergabung dengan tim dan mengikuti latihan pada sore harinya di lapangan Stadion Teladan.

Asisten Pelatih Suyono mengatakan pemain berumur 25 tahun ini, mulai memperlihatkan kemampuannya, namun belum bisa dipastikan mengingat baru bergabung bersama PSMS. “Kita terus mencari pemain yang layak, sampai dapat yang cocok,” kata Suyono sambil mengatakan bahwa keputusan mendatangkan pemain asing untuk seleksi adalah hak pengurus.

Sementara itu Sekum PSMS Idris mengatakan, kedatangan para pemain asing merupakan suatu kebanggan bagi PSMS.
Namun manajemen tidak menginginkan pemain asing yang sudah dibayar mahal, namun kerjanya hanya bisa duduk di bangku cadangan. “Apalagi skillnya di bawah pemain lokal, itu tidak bisa ditolerir,” pungkas Idris.

Source : hariansumutpos



No comments:

Post a Comment

Masukkan Email Anda Disini untuk dapat artikel terbaru dari BUDAYA BATAK:

Delivered by FeedBurner

KOMENTAR NI AKKA DONGAN....!!!

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...